marhaban ya ramadhan

Ya Allah, ketika engkau menebar rahmat baroqah dan keselamatan di bulan yang mulia ini, maka dahulukan saudara-saudaraku yang sedang baca tulisan ini beserta keluarganya; yaa Rahman yaa Rahiim...jadikan ia dalam golongan orang yg selalu menerima rahmatMu; yaa Qudus...jauhkan ia dari sgala penyakit hati; yaa Rofi' muliakan dan tinggikan derajatnya; yaa Malikul Mulki...jagalah ia dalam dalam kuasaMu; yaa Syakur...jadikan ia ahli bersyukur; yaa Ghoofar ...ampunilah ia spanjang hidup-akhiratnya dan berkahkan rizkynya yaa Razaq. Amin... Marhaban ya Ramadhan mohon maaf atas segala salah dan khilaf

Rabu, 25 Agustus 2010

BERAS MERAH KAYA VITAMIN DAN MINERAL

Assalamu 'alaikum wr wb
Jauh-jauh hari saya punya niat menyampaikan ketrampilan masakan spt bu. Soim, bu. Ida…. Maunya buat Torama atau tomat rasa madu…. Tp setelah saya coba… gagal…. Jadi sebelumnya maaf jika ini nanti tdk berkenan di hati ibu-ibu...

Beras … jelas sudah tidak asing lagi bagi kita. Bangun tidur, ibu-ibu yang pertama difikir adalah beras atau produk dari beras. Pekerjaan yg lain bisa dikerjakan nanti-nanti tapi menyiapkan makan sarapan untuk anak yang mau sekolah, suami yg mau kerja… pasti menjadi prioritas utama……
Proses mengubah gabah menjadi beras juga tidak asing lagi. Kalo waktu-waktu lalu saat saya masih kecil…. Beras diperoleh dengan cara ditumbuk dalam lesung menggunakan alu….tapi sekarang tinggal dibawa ke tempat selepan…. Maka jadi deh!
Bila dilihat dari sisi jenis, masyarakat menggolongkan beras menjadi 3 golongan yaitu beras putih, beras ketan dan beras merah. Beras putih banyak sekali jenisnya ada C4, rojolele, mentik , pandanwangi, delanggu, ciherang dan banyak lagi….. Beras ketan ada yang hitam ada yang putih. Beras merah…beras yang warnanya merah.
Apapun nama berasnya, dia adalah sumber karbohidrat, pengenyang perut, atau bensin untuk kreativitas.

Kembali ke judul….
Ibu-ibu yang pirso orang memelihara burung… pasti tau beras merah ini…. Beras tersebut dari sisi umur tanam memang lebih lama, dari sisi harga agak sedikit lebih mahal. (C4, raja lele Rp. 5.000,-/kg, mentik Rp. 5.200,-/kg beras merah Rp. 5.400/kg).
Mengapa beras merah dibilang kaya vitamin dan mineral???
Kandungan karbohidrat beras merah lebih rendah dari pada beras putih (Beras merah 75,7 gr, beras putih 78,9 gr dalam tiap 100 gr bahan), tetapi hasil analisis menunjukkan nilai energi yang dihasilkan beras merah justru di atas beras putih (Beras merah 353 kal, beras putih 349 kal)
Protein beras merah lebih tinggi dari beras putih (Beras merah 8,2 gr, beras putih 6,8 gr dalam tiap 100 gr bahan), hal tersebut mungkin disebabkan kandungan tiaminnya yang lebih tinggi (beras merah 0,31 mg, beras putih 0,12 mg ).
Kandungan tiamin atau Vitamin B1 membantu reaksi metabolisme. Dimana kekurangan tiamin ini bisa mengganggu system saraf dan jantung dan dalam keadaan berat disebut beri-beri pada bayi. Gejala awal beri-beri umumnya nafsu makan berkurang, gangguan pencernaan, sembelit, mudah lelah, kesemutan, jantung berdebar, dan refleks berkurang. .Angka kecukupan yang dianjurkan pada pria dewasa (>20 th) adalah 1,2 mg/hari, dan wanita 1 mg/hari.
Zat besinya juga lebih tinggi, sehingga dapat membantu bayi usia 6 bulan ke atas untuk memenuhi asupan zat besinya karena zat besi dari ASI sudah tidak lagi mencukupi kebutuhan tubuhnya.
Mineral lain yang unggul adalah kandungan selenium. Selenium merupakan bagian esensial dari enzim glutation peroksidase. Enzim ini berperan sebagai katalisator dalam pemecahan peroksida menjadi ikatan yang tidak bersifat toksik. Peroksida apabila tidak dipecah dapat berubah menjadi radikal bebas yang mampu mengoksidasi asam lemak tidak jenuh dalam membran sel hingga merusak membran tersebut. Hal ini menjadi penyebab kanker, dan penyakit degeneratif lainnya. Karena kemampuannya itulah banyak pakar mengatakan selenium mempunyai potensi untuk mencegah penyakit kanker dan penyakit degeneratif lain. Angka kecukupan yang dianjurkan pada pria dewasa (>20 th) adalah 70 μg/hari, wanita 50-55 μg/hari.
Jika ibu-ibu tidak mau cepat lelah, tidak gampang loyo, tidak siap kanker usus maka mulailah dengan mengonsumsi beras merah. Karena dengan pemaparan di atas terbukti beras merah sangat baik untuk dikonsumsi oleh orang yang peduli akan hidup sehat.
Memang nasi dari beras merah mempunyai tekstur yang keras sehingga tidak enak saat dimakan. Untuk mendapatkan rasa yang lebih baik (tidak keras), sebaiknya
1. memasak beras merah dicampur dengan beras putih atau
2. direndam semalaman. Proses ini juga akan meningkatkan kandungan gizinya karena merangsang perkecambahan dimana terjadi perubahan protein menjadi asam amino essensial yang jauh lebih baik untuk dikonsumsi

+++++oooo+++++
Informasi lain….

1. Ada jenis beras baru yaitu beras merah putih atau RI-1
Beras ini dibilang unik yaitu separu bagian berwarna merah dan separuhnya berwarna putih. Sampai saat ini masih dalam proses penanaman atau perbanyakan dan penelitian, belum diperjualbelikan. Umurnya 5,5 bulan belum panen.
Unik karena ada sejarahnya…..
Beras ini ditemukan di reruntuhan candi di kebon Agung, Sleman. Penduduk yg menemukannya. Ada 160 butir beras dan diserahkan untuk diteliti. Dari jumlah tersebut dipilih-pilih dan yg bagus ada 120 butir lalu disemaikan dan yg tumbuh kecambah hanya 88 butir.

Dari 88 kecambah tsb yg tetap hidup sampai menghasilkan hanya 7 tanaman saja. Tinggi tanaman 130 cm, ada 2 buah anakan tiap tanaman, panjang malai 22 cm dan hasil pane nada 2.411 butir gabah.
Saat ini kesemua gabah tsb ditanam lagi dan belum dikonsumsi jd belum tau bagaimana rasanya?????

2. Beras berpemutih
Beras diberi zat pemutih (Klorin atau pemutih baju) lalu diselep lagi
Ciri-ciri : agak licin, warna sangat putih, agak kesat, menimbulkan serbuk putih pada tangan waktu dipegang
Beras yg biasa diputihkan adalah jenis raskin atau kualitas rendah, tujuannya untuk mendongkrak harga beras tersebut menjadi sekelas dengan beras IR 64.
Beras raskin harganya Rp. 1000/kg
Beras IR 64 harganya Rp. 4.500 – 5.000/kg
Beras yang diputihkan akan seharga beras IR, … jadi selisihnya 3-4 rb per kg.
Hanya dg sedikit zat pemutih….banyak untung.
Kerugian konsumen…. Gizi rendah, kanker usus menghadang.

Demikian ibu2 yg bisa sy sampaikan. Ini hanya suatu informasi ttg beras merah. Pilihan lebih lanjut sumonggo… mau nyoba atau…..

Wassalamu ‘alaikum wr wb



1 komentar:

Anonim mengatakan...

dah nyoba beras hitamnya jeng......